Iklan

Tembus Medan Berat, Prajurit TNI Modif Sepeda Motor Untuk Angkut Material

REDAKSI
Selasa, 10 September 2019, 11.32 WIB Last Updated 2020-06-09T16:26:47Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini
Tembus Medan Berat, Prajurit TNI Modif Sepeda Motor Untuk Angkut Material

ERAJATENG.COM ■ Tidak ada kata tidak bisa bagi TNI, seberapa susahnya kendala yang harus dilalui dan seberapa beratnya medan yang harus ditempuh tak menjadi halangan bagi TNI.

Hal ini terlihat saat anggota Kodim 0420 Sarko yang tergabung dalam Satgas TMMD ke 106 melakukan pendistribusian material ke lokasi TMMD.

Jauhnya lokasi dan susahnya medan yang ditempuh membuat satgas TMMD dan masyarakat melakukan inovasi dengan memodif kendaraan roda duanya agar bisa melakukan pendistribusian material ke lokasi pengerjaan jalan setapak dan jembatan di kawasan Taman Nasional Bukit Duabelas (TNBD).

Hal ini dikatakan Serda Boiko anggota Koramil Pauh yang saat itu melakukan penditribusian material Semen.

"Ke lokasi itu hanya bisa ditempuh dengan jalan kaki dan sepeda motor, untuk itu kami dibantu masyarakat mencari akal bagaimana material ini bisa sampai dilokasi dengan cepat, sehingga kami memodif kendaraan," kata Boiko, Selasa (10/9).

Dijelaskannya, saat ini sepeda motor yang sudah dimodif baru ada 10 motor, dan sementara material yang lain diangkat secara manual.

"Ya, bagi kami tidak ada kata tidak bisa. Yang tidak terangkut dengan motor ya kita panggul dan kita bawa dengan gerobak dorong," pungkasnya.

■ R-01/pendim


Komentar

Tampilkan

Terkini

ERA SOLO

+